Monday, April 21, 2014

Massa Diboncengi Caleg, Ancam Tabrak Brigade Polisi

Platmerah.co.id | Muara Enim,SUMSEL  – Ratusan massa bersama caleg Dapil I, II dan IV Muaraenim, memberikan waktu 15 menit kepada Ketua Panwaslu Muaraenim, untuk menemui pengunjuk rasa. Jika tidak dipenuhi massa ancam akan menabrak Brigade Polisi yang menghadang pagar gedung Kesenian Putri Dayang Rindu Muaraenim, Sabtu akhir pekan kemarin (19/04).

"Kami akan berikan waktu selama 15 menit, jika tidak ada keputusan kami akan tabrak pagar ini," ujar Firdaus Hasbulah dari caleg Demokrat.

Menurut Firdaus, kedatangan mereka itu untuk menuntut hak. Mereka merasa dizolimi, karena pengaduan mereka baik secara lisan maupun tertulis, sedikitpun  tidak dilanjuti Panwaslu.

"Hingga sampai saat ini, tidak ada satupun pengaduan kami yang ditindaklanjuti. Padahal data-data sudah diberikan," ujarnya.

Hal yang sama juga dikatakan oleh Darmadi Suhaimi caleg dari PAN, bahwa pihaknya sangat kecewa dengan kinerja Panwaslu dan KPU Muaraenim yang tidak becus dan terkesan cuek . Untuk itu dia minta perhitungan ulang.

Sementara itu Giri Ramanda caleg PDI Perjuangan, menyatakan kedatangannya ke Muaraenim, sebagai wujud solidaritas partai. Jika memang ada yang bermasalah minimal pihak terkait untuk menindaklanjutinya bukan mendiamkannya. Dan jika memang harus dilakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU), dirinya juga mendukung demi tegaknya demokrasi yang jujur dan adil. (Aldo-PM)

No comments:

Post a Comment

Personil Plat Merah

Personil Plat Merah

Text Widget

Mohon Maaf !

Sehubungan Website utama kami www.platmerah.co.id
dan www.beritaplatmerah.com sedang dalam perbaikan sehingga tampilannya belum sempurna,
maka untuk sementara berita-berita ditampung di blog ini.

Terima kasih