Gambar Ilustrasi |
Platmerah | Probolinggo,
Jawa Timur - Drs Hendro Suroso Msi, kepala dinas pendidikan kota probolinggo,
menyampaikan jika pihaknya sangat berkompeten serius dalam pembinaan siswa yang
berprestasi pada semua cabang olah raga dalam ruang lingkupnya. Mengingat
sangat sulitnya mencetak prestasi olah raga yang luar biasa dewasa ini.
Perhatian serius di
berikan pihak diknas kepada seluruh siswa yang mau berprestasi di bidang olah
raga demi mengharumkan nama daerahnya selain bagi mereka yang berprestasi di
bidang akademik. Bahkan semenjak di usia sekolah dasar, pembinaan bibit-bibit
atlit di berikan program pemula sebagai penyaringan dalam mencetak cikal bakal
atlit berprestasi.
Dalam hal nilai
akademik hasil belajar siswa atlit tersebut, akan ada penambahan bonus poin
yang di sesuaikan dengan medali yang di peroleh siswa atlit tersebut dari suatu
kejuaraan. Semisal mendapatkan perunggu, perak bahkan emas, akan ada tambahn
nilai sekian persen. Jika mendapatkan lebih dari satu medali ataupun level
kejuaraannya ada pada tingkatan daerah, propinsi maupun kejuaraan nasional
tentunya akan mendapatkan kredit poin lebih banyak lagi.
Selain berusaha di
berikan beasiswa, kepala diknas akan berkoordinasi lebih dalam lagi dengan
pihak KONI kota probolinggo. Hal tersebut untuk menunjang perbaikan fasilitas
yang di perlukan oleh para siswa atlit tersebut. Sebut saja pelatih yang lebih
bertaraf nasional, ataupun tempat dan fasilitas latian yang lebih modern lagi
dan sebagainya. (ag).
No comments:
Post a Comment