Rohani : Rapat Pleno Terbuka, Selama
Tiga Hari”
Platmerahnews | MUARAENIM,SUMSEL - Sesuai dengan jadwal ada, Komisi Pemilihan Umum
Daerah (KPUD) Muaraenim, menggelar rapat
pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara anggota DPR, DPD,
DPRD Propinsi dan DPRD Kabupaten pada pemilu legislatif tahun 2014, di Gedung
Kesenian Putri Dayang Rindu Muaraenim, sejak sabtu akhir pekan kemarin (19/04).
Menurut Ketua KPU Muaraenim Rohani SH, rapat pleno terbuka ini, digelar selama
tiga hari mulai dari tanggal 19-21 April 2014, sesuai dengan jadwal yang ada.
Dalam rekapitulasi perhitungan suara ini, disaksikan oleh perwakilan seluruh
parpol dan instansi terkait, sehingga jika ada kejanggalan atau kesalahan
mereka bisa protes ataupun meminta klarifikasi sehingga mendapatkan data yang
valid.
Sementara itu Bupati Muaraenim Ir H. Muzakir Sai Sohar, berharap dalam
proses rekapitulasi surat suara dan proses pemilu di Kabupaten Muaraenim dan
PALI bisa berlangsung aman, lancar dan kondusif. Mengenai masalah adanya massa
atau caleg yang demo itu silahkan saja dan sah-sah saja, asal tidak bersikap
yang anarkis. (Aldo-PM)
No comments:
Post a Comment